ANALISIS PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PEKERJAAN DINDING BATA RINGAN


Juergen Bonihasian Joshua K. Andris, Afrizal Nursin

Abstract


 

Penelitian ini dilakukan pada proyek pembangunan Plaza and Residence untuk mengetahui tingkat produktivitas tenaga kerja pada pekerjaan finishing khususnya pekerjaan dinding yang meliputi pekerjaan pasangan bata ringan, plester/aci dinding. Dalam penelitian ini hanya mengamati pekerja selama jam kerja normal sesuai dengan pekerjaannya oleh tenaga kerja yang diamati. Penelitian berlangsung selama 9 jam pada setiap hari nya selama 7 hari. Penelitian dilakukan pada sampel acak yaitu tidak hanya pada satu kelompok tenaga kerja namun pada beberapa kelompok tenaga kerja dengan komposisi pekerja yang berbeda. Hasil yang diperoleh adalah volume pekerjaan yang diselesaikan per harinya yang kemudian di analisis sehingga dapat diketahui indeks produktivitas tenaga kerja serta kinerja proyek terhadap waktu nya. Tingkat produktivitas yang rendah dapat menyebabkan penambahan durasi pada penyelesaian suatu pekerjaan yang akan berdampak besar pada penyelesaian proyek. Dari hasil analisis diketahui bahwa indeks produktivitas tenaga kerja dikategorikan cukup baik karena indeks nya lebih dari 1 (>1).

Katakunsi: bata ringan, waktu, produktivitas.


Full Text:

PDF

References


Ardana, I. K., & dkk. (2012). Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Asiyanto. (2005). Manajemen Produksi Untuk Jasa Konstruksi. Pradnya Paramita.

Husni, L. (2016). Pengantar Hukum Ketenagakerjaan (revisi cetakan 14 ed.). Jakarta: Rajawali Pers.

Identifikasi Faktor-Faktor Keterlambatan Dalam Proyek Konstruksi di Jakarta. (n.d.). Jurnal Konstruksia.Retrieved from http://www.jurnal.umj.ac.id/index.p hp/semnastek

Mutiara, Novia. (2018). “ Analisis Produktivitas Tenaga Kerja pekerjaan Dinding. Depok.

Sarjono, H. (2001). Model Pengukuran Produktivitas Berdasarkan Pendekatan Rasio Output Per Input. Jurnal The Winners, 131.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.