DESAIN PREFABRICATED VERTICAL DRAIN PADA PROYEK RUNWAY 3 SECTION 1 BANDARA INTERNASIONAL SOEKARNO-HATTA


Ghea Luthfia Oktari, Salsabila Najmi Shainnaputri, Handi Sudardja

Abstract


Perluasan Landasan Udara di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno – Hatta dilaksanakan karena jumlah penumpang dan cargo yang terus meningkat seiring dengan perkembangan pariwisata dan ekonomi. Kondisi tanah di daerah perluasan tersebut merupakan tanah lunak dengan kadar air dan plastisitas tanah yang tinggi, permeabilitas tanah yang rendah, serta tingginya tekanan air pori. Karena sifat – sifat tersebut, tanah ini cenderung memiliki potensi penurunan konsolidasi yang besar dalam waktu yang lama.
Metode Preloading dengan Prefabricated Vertical Drain (PVD) merupakan salah satu metode yang digunakan untuk mempercepat proses konsolidasi. Metode ini dilakukan dengan cara memasang sistem drainase vertikal berupa PVD di dalam tanah lunak, selanjutnya diberikan beban awal yaitu berupa timbunan (preloading) pada tanah tersebut.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Preloading dan PVD mampu mempercepat waktu konsolidasi. Pada derajat konsolidasi 90%, didapatkan hasil waktu penurunan sebelum menggunakan PVD adalah ratusan tahun, setelah menggunakan PVD konsolidasi dapat mencapai 90% dalam waktu terlama 4 minggu yaitu pada titik DB23 dengan pola pemasangan segitiga dan jarak 0,8 m.
Katakunci : Preloading, Prefabricated Vertical Drain, Konsolidasi

Full Text:

PDF

References


Bowles, J.E. 1992. Analisis dan Desain Pondasi, Jilid II. Jakarta. Erlangga.

Das, Braja M. Endah Noor & Indrasurya B. Mochtar. 1985. Mekanika Tanah (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknis) Jilid 1. Jakarta. Erlangga.

Das, Braja M. Sobhan Khaled. 1985. Principles of Geotechnical Engineering, 8th Edition. United States of America. Cengage Learning.

Irawan, Hendra. Korelasi Permeabilitas Berdasarkan Ukuran Butiran dan Plastisitas Tanah. Universitas Riau.

Rozi, Arief Fachrur. 2014. Perencanaan Perbaikan Tanah Metode Preloading Dikombinasikan Dengan Prefabricated Vertical Drain (Skripsi). Universitas Muhammadiyah Surabaya.

T, Dian Utami. Djamaluddin, Abd. Rachman. Arsyad, Ardy. Desain Prefabricated Vertical Drain (PVD) Pada Rencana Pembangunan Depo Kontainer Di Kawasan Berikat Nusantara (KBN), Cakung-Cilincing, Jakarta Utara (Skripsi). Universitas Hasanuddin.

Tiasundari, Nastiti. 2015. Analisis Balik Settlement Preloading Dengan Prefabricated Vertical Drain (Skripsi). Universitas Indonesia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.