Formulasi Sabun Cair Memanfaatkan Minyak Goreng Dan Koh Disertai Penambahan Zat Aditif Gliserol Hasil Samping Biodiesel


Muhammad Iqbaal Saifullah, Isnanda Nuriskasari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk membuat formulasi sabun cair cuci tangan yang optimal agar nantinya dapat digunakan pada unit pembuat sabun cair cuci tangan. Unit sabun cair cuci tangan akan memiliki bahan utama yaitu minyak kelapa sawit dan kalium hidroksida (KOH) sebagai alkalinya. Nantinya sabun cair cuci tangan akan dilakukan beberapa variasi konsentrasi KOH dan pengunaan limbah gliserol yang telah dimurnikan. Kecepatan mixer ditetapkan 800 rpm, sedangkan untuk lama waktu reaksi adalah 60 menit. Setelah mendapatkan 9 sampel, maka setiap sampel akan diuji kelayakan sesuai dengan yang telah ditetapkan oleh Standar Nasional Indonesia (2588:2017). Pada SNI(2588:2017) telah diatur untuk pengujian sabun cair cuci tangan yaitu uji pH, total bahan aktif, bahan yang tidak larut dalam etanol, alkali bebas/asam lemak bebas dan cemaran mikroba. Hasil dari pengujian ini didapatkan bahwa formulasi sabun yang optimal adalah menggunakan KOH 35% dan tanpa menggunakan bahan aditif MES & SS.

Keywords


sabun cair cuci tangan, minyak kelapa sawit, KOH, mixer

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Muhammad Iqbaal Saifullah, Isnanda Nuriskasari