Evaluasi Pelaksanaan Program Zakat Sahabat Guru Indonesia di Global Zakat-ACT (Studi Kasus ACT Jakarta Barat)


Ambar Winarsih, Abdillah Abdillah

Abstract


Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengevaluasi program zakat SGI yang diberikan khusus untuk guru honorer dengan ekonomi prasejahtera di Global Zakat-ACT Jakarta Barat. Sahabat Guru Indonesia dibentuk bertepatan dengan Hari Guru Nasional, yaitu pada tanggal 25 November 2019 dengan kegiatan yang diberikan adalah bantuan biaya hidup dan kegiatan pelatihan softskill dalam dunia pendidikan. Metode penelitian ini adalah evaluative-deskriptif dengan teknik analisis data pada penelitian ini yaitu teknik kualitatif dengan pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi lapangan, dan dokumentasi. Model evaluasi yang digunakan pada penelitian ini adalah model evaluasi Pietrzak (Input, Process, Outcome). Hasil penelitian menunjukkan evaluasi input yang terdiri dari 3 unsur sudah cukup sesuai dan memadai, meskipun masih terdapat kekurangan dan perlu ditingkatkan baik dari unsur SDM ataupun sarana prasarana. Evaluasi proses sudah cukup baik dan terarah sesuai SOP, meskipun terdapat hambatan yang dialami baik dari sisi pelaksana ataupun penerima manfaatnya. Terakhir, evaluasi outcome diketahui program SGI belum berhasil mencapai tujuan akhirnya, namun sudah bisa memberikan dampak positif bagi penerimanya.


Full Text:

PDF

References


ACT. (2022). Visi Misi. Retrieved from ACT Care For Humanity: https://act.id/home/id

Ambiyar, D. M. (2019). Metodologi Penelitian Evaluasi Program. Bandung: ALFABETA.

Arikunto, S. J. (2010). Evaluasi Program Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Hairani, R. (2019, November 25). ACT Luncurkan Program Sahabat Guru Indonesia. Retrieved from RRI.CO.ID: https://rri.co.id/humaniora/info-publik/751243/act-luncurkan-program-sahabat-guru-indonesia

Hakim, R. (2020). Manajemen Zakat. Histori, Konsepsi, dan Implementasi. Jakarta: Kencana.

Kantun, S. (2017). Penelitian Evaluatif Sebagai Salah Satu Model Penelitian Dalam Bidang Pendidikan. Jurnal Universitas Jember, 4.

Kurniawan I, H. E. (2011, April). Pengaruh Pemberian Penghargaan Terhadap Kinerja Guru Honorer Sekolah Menengah Atas di Kota Sekayu, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Jurnal Ilmiah Administrasi, Manajemen, dan Kepemimpinan Pendidikan, 3(1), 2-3. Retrieved from DetikNews: https://news.detik.com/berita/d-1775639/pemerintah-harus-hilangkan-diskriminasi-status-guru

Ningrum, D. J. (2020, April 4). Kedudukan Guru dalam Perspektif Islam. Retrieved from Kompasiana: https://www.kompasiana.com/diajengjuwitaningrum3533/5e88786ed541df11fe75b1d2/kedudukan-guru-dalam-perspektif-islam

Pasjabar. (2021, February 3). Guru Honorer di Jabar Keluhkan Honor Setiap Tahun Telat. Retrieved from PASJABAR: https://pasjabar.com/2021/02/03/guru-honorer-di-jabar-keluhkan-honor-setiap-tahun-telat/

RI, J. B. (2005, December 30). Undang Undang No.14 Tahun 2005 Guru dan Dosen. Retrieved from JDIH BPK RI Database Peraturan: https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/40266/uu-no-14-tahun-2005

Riza, T. H. (2016, Februari 29). Evaluasi Program, Sebuah Tinjauan Teoritis (2). Retrieved from Portal Resmi Kabupaten Bogor: https://bogorkab.go.id/post/detail/evaluasi-program-sebuah-tinjauan-teoritis

Rohim, A. N. (2021). Prinsip Dasar Penyaluran Zakat. Jakarta: Deepublish Publisher.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta CV.

Sukma, A. (2018, July 13). Mengapa Evaluasi Diperlukan dalam Pembelajaran? Retrieved from Kompasiana: https://www.kompasiana.com/085320713396/5b4852cb16835f77966978b5/mengapa-evaluasi-diperlukan-dalam-pembelajaran

Syafruddin, N. (2005). Guru Profesional dan Implementasi Kurikulum. Jakarta: Kuantum Teaching.

Wirawan. (2011). Evaluasi, Teori, Model, Standar, Aplikasi, dan Profesi. Contoh Aplikasi Program: Pengembangan Sumber Daya Manusia, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan, Kurikulum, Perpustakaan dan Buku Teks. Jakarta: Rajawali Pers.

Ziah. (2022, May 25). Staff ACT Jakarta Barat. (A. Winarsih, Interviewer)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.